Harapan Baru Seiring Terbentuknya Kepengurusan Baru BPAN LAI DPD Jabar
Badan Penelitian Aset Negara – Lembaga Aliansi Indonesia (BPAN LAI) di Provinsi Jawa Barat (Jabar) yang dalam kurun waktu beberapa tahun belakangan ini seperti jalan di tempat tanpa geliat yang berarti, seperti menemukan harapan baru seiring terbentuknya kepengurusan yang baru di provinsi tersebut.
Jawa Barat, sebagai provinsi terluas dan jumlah penduduk terbesar di Indonesia tentu memiliki peran sangat penting bagi bangsa dan negara Republik Indonesia, sehingga pemerintah setempat juga butuh mitra sekaligus ‘sparring partner’ yang tangguh demi kemajuan provinsi Jabar.
Harapan itu disampaikan oleh Ketua Umum LAI, Irawati Djoni Lubis, saat pembekalan kepada pengurus BPAN LAI DPD Jabar yang dinahkodai oleh Aminudin, SH, sebagai Ketua dengan dibantu, di antaranya, oleh HM. Hartono, SH, sebagai Wakil Ketua.
BPAN LAI, harap Ketua Umum Irawati Djoni Lubis, diharapkan segera melakukan konsolidasi internal di kepengurusan BPAN LAI di seluruh Jabar, serta melakukan inventarisasi berbagai permasalahan yang ada di Jawa Barat.
“Selain itu, sebagai kepanjangan tangan DPP, BPAN LAI di Jawa Barat juga harus bisa membantu DPC-DPC di Jabar apabila mengalami berbagai macam kesulitan dan kendala,” ujar Irawati Djoni Lubis.
Dalam kesempatan terpisah, Aminudin menyatakan siap menjalankan amanat dari Ketua Umum LAI dan optimis mampu berbuat lebih baik untuk BPAN LAI pada khususnya dan LAI pada umumnya di Jawa Barat.
“Tentu tetap dengan kerendahan hati, dengan arahan dari Bapak-bapak dan Ibu-Ibu di DPP, serta dukungan dari jajaran pengurus BPAN LAI DPD Jabar,” kata dia.
Sementara itu Wakil Ketua HM. Hartono yang secara pribadi telah sangat lama mengenal Ketua Umum LAI pertama Almarhum H. Djoni Lubis mengatakan, “Saya sebagai pribadi maupun sebagai pengurus, tentu akan berusaha sekuat tenaga menjaga lembaga yang telah almarhum bangun ini. Saya siap membantu Ketua kami, Pak Aminudin, tentu dengan berbagai macam keterbatasan saya untuk mengembangkan dan memajukan BPAN LAI di Jabar.”