Jaro Ade Wakil Bupati Bogor, Pastikan Tak Gunakan Mobil Dinas Baru saat Menjabat.
Bogor - aliansinews id. Wakil Bupati Bogor terpilih Ade Ruhandi alias Jaro Ade kembali mengungkapkan dirinya bersama Bupati Bogor terpilih Rudy Susmanto tidak akan menggunakan mobil dinas saat menjabat kepala daerah kabupaten Bogor.
Hal tersebut di sampaikannya saat menghadiri HUT ke-17 Partai Gerindra di Kantor DPC Gerindra Kabupaten Bogor pada Kamis (6/2/2025).
Jaro Ade memastikan dirinya bersama Bupati Bogor terpilih Rudy Susmanto tidak akan menggunakan atau menganggarkan mobil dinas baru.
Begitupun, kata Jaro Ade, sudah sepakat dengan pernyataan Gubernur Jawa Barat (Jabar) terpilih Dedi Mulyadi mengenai pembelian kendaraan dinas.
"Pak bupati dan saya selaku wakil terpilih sudah sepakat apa yang disampaikan oleh Pak Bupati di depan Pak Gubernur kami tidak boleh menganggarkan mobil dinas bupati/wabup," kata Jaro Ade, Jumat (7/2/2025).
Sebelumnya, dalam postingan akun pribadi Gubernur Jabar terpilih @dedimulyadi71, Bupati Bogor terpilih, Rudy Susmanto menyampaikan tidak akan menggunakan fasilitas mobil dinas.
"Kami berkomitmen pak, Rudy Susmanto calon bupati Bogor, pertama kami tidak akan menggunakan fasilitas mobil dinas, tidak ada pengadaan mobil dinas untuk bupati," kata Rudy dalam postingan tersebut.
Untuk diketahui, Dedi Mulyadi menantang seluruh bupati dan walikota terpilih di Jabar untuk tidak menggunakan mobil dinas baru selama masih ada sekolah yang jelek di daerahnya.
"Bupati terpilih dan walikota (di Jabar), saya kumpulkan untuk buat komitmen, yang berpihak ke rakyat jangan dulu pakai mobil dinas selama sekolah butut keneh (masih jelek)," pungkasnya.