Kapolres OKU Timur Lakukan Kunjungan Kerja dan Silaturahmi Dengan Masyarakat Kecamatan BP Peliung di Desa Bantan
OKU Timur - Kapolres OKU Timur AKBP Adik Listiyono, S.I.K., M.H. melakukan kunjungan kerja dan silaturahmi ke masyarakat Kecamatan BP Peliung, Kabupaten OKU Timur, Kegiatan ini berlangsung di Balai Desa Bantan dan dihadiri berbagai unsur pemerintahan, tokoh masyarakat, serta masyarakat setempat. Kamis 17 Juli 2025.
Kegiatan dimulai sekitar pukul 09.30 WIB dan menjadi momentum penting dalam upaya mempererat hubungan antara Polri dengan masyarakat di wilayah hukum Polres OKU Timur. Kunjungan ini juga menjadi sarana untuk menyerap aspirasi serta mengevaluasi kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) secara langsung di lapangan.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kabag Ops, Kasat Intelkam, Kasi Propam, dan Kasi Humas Polres OKU Timur, serta Camat BP Peliung, Danramil Martapura, Kapolsek BP Peliung, para kepala desa, tokoh agama, tokoh adat, dan tokoh masyarakat se-Kecamatan BP Peliung.
Dalam sambutannya, Kepala Desa Bantan Kenedi menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan Kapolres yang dianggap sebagai kehormatan bagi masyarakat Desa Bantan. Ia juga menegaskan komitmen warga dan perangkat desa untuk mendukung tugas-tugas kepolisian, khususnya dalam menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.
Camat BP Peliung Andrian Helmi turut mengapresiasi kehadiran Kapolres dan berharap kegiatan ini menjadi langkah awal dalam memperkuat koordinasi antara kepolisian dan pihak kecamatan. Ia menjelaskan bahwa BP Peliung terdiri dari 13 desa, yang kesemuanya berkomitmen menjaga stabilitas keamanan wilayah.
Kapolres OKU Timur dalam sambutannya menegaskan bahwa sinergi antara aparat kepolisian dan pemerintahan desa sangat krusial dalam menciptakan keamanan yang berkelanjutan. Ia juga menjelaskan mekanisme penanganan perkara, di mana jika Polsek tidak mampu menyelesaikan suatu kasus, maka kasus tersebut akan ditarik ke Polres sesuai prosedur yang berlaku.