Calon Bupati, dan Calon Wakil Bupati, Bogor nomor urut 1, Rudy Susmanto dan Jaro Ade.

 
Sabtu, 30 Nov 2024  21:37

Bogor - Aliansinews id. Calon Bupati (Cabup) dan Calon Wakil Bupati (Cawabup) Bogor nomor urut 1, Rudy Susmanto dan Jaro Ade, unggul atas pasangan calon (Paslon) Bayu Syahjohan-Musyafaur Rahman dalam kontestasi Pilkada 2024.

Kemenangan Rudy-Jaro terekam dalam hasil quick count atau hitungan cepat dari sejumlah lembaga survei.

Hasil quick count Lembaga Studi Visi Nusantara (LS - Vinus) menunjukkan Rudy Susmanto - Jaro Ade meraih 71,99 persen. 

Sementara lawan mereka, Raden Bayu Syahjohan - Musyafaur Rahman mendapatkan atau meraih suara sebesar 28,01 persen.

Begitu pun hasil quick count Lembaga Survei Indonesia (LSI) Denny JA yang menempatkan Rudy - Jaro menang tebal atas Bayu -Musa.

Rudy-Jaro meraih 73,45 persen dan Bayu - Musa hanya memperoleh 26,55 persen dengan margin eror satu persen.

Terkait hal itu, Rudy mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah berjuang bersama meraih kemenangan.

"Saya ucapkan terima kasih kepada Partai Koalisi yang terlah berjuang bersama kami," kata Rudy Susmanto dalam keterangan pada Jumat (29/11/2024). 

Wakil Sekjen Partai Gerindra ini juga terimakasih kepada semua relawan yang tidak henti-hentinya bahu-membahu berjuang untuk masyarakat Kabupaten Bogor bersama Rudy Susmanto dan Ade Ruhandi.

Berita Terkait