Polri Melalui Bhabinkamtibmas Laksanakan Tingkatkan Keamanan Lewat Patroli Dialogis ke Kantor Desa Binaan Ajak Warga Jaga Kamtibmas Kondusif

 
Senin, 13 Okt 2025  18:57

Polres Bogor - Aliansinews id. Dalam upaya menciptakan rasa aman dan nyaman di wilayah binaan, Bhabinkamtibmas Polsek Nanggung Polres Bogor, Bripka Adhitya R.F., melaksanakan patroli sinergitas dengan pendekatan dialogis di Kantor Desa Curugbitung, Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor, Senin (13/10/2025).

Kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk implementasi program Cooling System Polri dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), sekaligus mempererat hubungan antara aparat kepolisian dengan perangkat desa dan masyarakat.

Kapolsek Nanggung Polres Bogor, AKP Ucup Supriatna, S.Pd., M.Pd., menjelaskan bahwa kegiatan patroli dialogis ini merupakan tindak lanjut dari arahan Kapolres Bogor Polda Jawa Barat, AKBP Wikha Ardilestianto, S.H., S.I.K., M.Si., agar setiap Bhabinkamtibmas aktif melakukan sambang, komunikasi, dan edukasi kepada masyarakat di wilayah binaannya.

“Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas bersama Babinsa tidak hanya berkeliling di Kantor Desa dan lingkungan sekitar, tetapi juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas secara langsung kepada staf dan kepala desa.

Salah satu imbauan yang disampaikan adalah agar masyarakat kembali mengaktifkan kegiatan Siskamling sebagai upaya deteksi dini terhadap gangguan keamanan,” ujar Kapolsek.

Sinergitas antara Polri dan TNI, lanjutnya, menjadi wujud nyata kolaborasi dalam memberikan pelayanan, perlindungan, dan pengayoman kepada masyarakat.

Kehadiran keduanya di tengah warga juga diharapkan mampu meningkatkan kepercayaan publik terhadap institusi negara dalam menjaga ketertiban lingkungan.

Kepala Desa Curugbitung menyambut positif kunjungan tersebut. Menurutnya, kehadiran Bhabinkamtibmas dan Babinsa memberikan semangat baru bagi perangkat desa dalam membangun koordinasi dan komunikasi terkait situasi kamtibmas.

“Kami merasa lebih tenang dan terbantu dengan adanya patroli serta pembinaan dari pihak Kepolisian dan TNI,” ungkapnya.

Berita Terkait