Zero COVID 19, Dewi Risma Harap Masyarakat Tetap Patuhi Protokol Kesehatan
OKU TIMUR, Media Al - Pandemi COVID 19 menjadi persoalan yang serius untuk diselesaikan. Pemerintah melalui Dinas Kesehatan selalu berupaya maksimal untuk memutus mata rantai penyebaran COVID 19. Vaksinasi COVID 19 merupakan langkah jitu untuk mengatasi pandemi. Kecamatan Semendawai Timur merupakan salah satu wilayah di OKU Timur yang Zero COVID 19. Hal ini disampaikan camat Semendawai Timur saat Musrenbang RKPD Februari lalu. Semua elemen bahu membahu untuk mencegah dan memutus COVID 19 tak terkecuali Puskesmas Burnai Mulya. Saat ini vaksinasi kepada Tenaga Kesehatan di Puskesmas Burnai Mulya Telah 100%.
Kepala Puskesmas Burnai Mulya Dewi Risma, S.K.M, M.M saat diwawancarai di kantor Aliansi Indonesia OKU Timur mengatakan Puskesmas Burnai Mulya memiliki 112 Nakes, 99 Nakes telah divaksin. 13 Nakes tidak divaksin disebabkan sedang hamil dan memiliki riwayat penyakit bawaan yang komplikasi, Selasa (2/3/21)
"Semua Nakes yang memenuhi persyaratan telah divaksin dan siap memberikan pelayanan kesehatan yang maksimal kepada masyarakat" katanya
Dewi Risma, S.K.M, M.M menambahkan Syukur Alhamdulillah Semendawai Timur Zero COVID 19, semoga masyarakat Semendawai Timur tetap mematuhi Protokol Kesehatan. Vaksinasi Selanjutnya dilaksanakan terhadap pelayan publik seperti TNI, Polisi, Pemerintah Kecamatan, Perangkat Desa, Tokoh Masyarakat dan lainnya.
"Jangan takut untuk Divaksin, ayo kita putus penyebaran COVID 19" ungkapnya
Ditempat sama Kanda Budi Aliansi menambahkan tetap semangat kepada Seluruh Tenaga Kesehatan dalam memutus mata rantai penyebaran COVID 19. Jangan lelah menjadi garda terdepan, semoga lelah menjadi Lillah.