Wakil Bupati Sukabumi Buka Rapat Koordinasi GT-PPTPPO

 
Kamis, 19 Mei 2022  14:54

Wakil Bupati Sukabumi H. Iyos Somantri Membuka Rapat Koordinasi Gugus Tugas Pencegahan dan Penanganan Tindak Pidana Perdagangan Orang  (GT-PPTPPO) bertempat di Aula BKPSDM, Kamis (19/5)

Rapat tersebut dilaksanakan terkait dengan Penerapan Peraturan Menteri PPPA No. 8/2021 Tentang SOP Pelayanan terpadu bagi saksi dan/atau/Korban Tindak Pidana Perdagangan orang dalam kerangka Kerja GT-PPTPPO Kabupaten Sukabumi

Deputi Bidang Perlindungan Hak Perempuan. Ratna  Susianawati, menjelaskan hal hal yang berhubungan dengan upaya mengantisipasi tindak perdagangan orang yang harus menjadi perhatian  semua pihak 

"  kehadiran kementerian PPPA sebagai gugus tugas TPPO bukan saja mengantisipasi langsung tapi juga mengajak  masyarakat ikut berkonstribusi mengurangi tindak pidana perdagangan orang" ungkapnya.

Wakil Bupati dalam arahanya menyebut rakor TPPO merupakan langkah positif untuk membedah Peraturan Menteri PPPA 8/2021 sebagai upaya mengurangi tindak pidana perdagangan orang

" kasus perdagangan orang ini cukup memprihatinkan  karenanya seluruh stekholder  harus ikut mencegahnya. semua unsur mulai dari Pemerintah Daerah, Camat, Kepala Desa hingga RT/ RW  harus berkolaborasi" ungkapnya

Menurutnya, Pemerintah akan selalu hadir untuk meminimalisir tindak pidana Perdagangan orang

"Saya minta peserta bisa memberikan gagasan dan masukan untuk perlindungan warga masyarakat dan tindak pidana perdagangan orang bisa hilang di Kab Sukabumi" tambahnya

Berita Terkait