Mengenal Sosok Advokat Rumsi, S.H., M.H

 
Minggu, 15 Mei 2022  00:02

OKU Timur, Belitang, Media AI - menjadi seorang Advokat adalah tugas yang sangat mulia, berbekal ilmu yang selama ini di dapatkan dari bangku pendidikan dan bisa memperjuangkan hak seseorang untuk mendapatkan keadilan adalah kebanggaan bagi seorang pengacara.

Begitu juga yang di alami sosok pengacara yang satu ini, Rumsi, S.H.,M.H, pria kelahiran Bengkulu ini sering kita jumpai dalam persidangan di wilayah Sumsel dan sekitarnya.

 

Rumsi, S.H.,M.H, yang terlahir dari orang tua asli berdarah Bengkulu. Berasal dari anak Petani yang sederhana dan memiliki 11 saudara yang menempuh Pendidikan Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Durian Demang, kecamatan Karang tinggi, Kabupaten Arga Makmur yg sekarang menjadi bengkulu tengah, Setelah Lulus Ia melanjutkan di SMPN 1 Taba mutung, Kecamatan Karang tinggi, Lalu dia melanjutkan ke SMA 1 Kembang sri, Kecamatan Talang Empat, Karena keterbatasan Ekonomi orang tua tidak dapat membiayai Kuliah. 

Sebelum meniti karir di dunia Advokat / Pengacara Rumsi, S.H., M.H., belajar menulis sebagai jurnalis Surat Kabar Mimbar Rakyat dari tahun 2005 sampai 2007, lanjut di OKU TIMUR dari 2007 sampai 2009, Lalu 2010 bergerak di LMS sampai 2015. 

 

Ia mengambil Study Hukum S1 di tahun 2010 sampai 2014 Hukum di STIHPADA serta lulus Advokat/Pengacara , Rumsi meniti karir di Dunia Advokat/ Pengacara dari tahun 2016 sampai sekarang.

Selanjut nya ia menempuh Megister Hukum S2 di kampus yang sama STIHPADA Palembang dan lulus dengan Pujian. 

Rumsi, S.H., M.H., Menikah dengan Nurhidayah salah satu putri keturunan Jawa Komering di tahun 2006 dan di karuniai dua orang anak, Laki-laki dan perempuan. 

Berita Terkait