Kapolsek Tanjungsari Sambang Warga Masyarakat Sampaikan Himbauan Kamtibmas.
Polres Bogor - Aliansinews id. Sebagai bagian dari kegiatan cooling system, Bhabinkamtibmas Polsek Tanjungsari aktif menyambangi warga di wilayah desa binaannya guna menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).
Dalam kesempatan tersebut, petugas menyampaikan berbagai pesan kamtibmas yang bertujuan untuk meningkatkan kewaspadaan serta menciptakan rasa aman di tengah masyarakat.
Dalam sambangnya, Bhabinkamtibmas memberikan imbauan agar warga senantiasa menjaga lingkungan tetap bersih dan sehat.
"Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk membangun kesadaran bersama dalam menciptakan lingkungan yang nyaman, aman, dan kondusif.
Kegiatan cooling system yang dilaksanakan oleh jajaran Polsek Tanjungsari ini merupakan bentuk nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat.
"Hal ini diharapkan mampu memperkuat hubungan antara petugas dan warga, sekaligus menjadi sarana untuk memperoleh informasi-informasi yang relevan dalam rangka pemeliharaan kamtibmas.
Kapolsek Tanjungsari menyampaikan bahwa kegiatan patroli sambang seperti ini merupakan agenda rutin Bhabinkamtibmas.
Selain untuk menjalin kedekatan dengan warga, kegiatan ini juga menjadi langkah preventif dalam membangkitkan kembali sistem keamanan lingkungan (siskamling) di tengah masyarakat.
Dalam kesempatan itu, Bhabinkamtibmas juga memberikan motivasi kepada para petani untuk lebih memperhatikan perawatan tanaman mereka.