Dua Sejoli Tewas di Mobil dengan Mesin dan AC Menyala

Dua Sejoli Tewas di Mobil dengan Mesin dan AC Menyala
Foto: Petugas membawa jenazah sejoli dari dalam mobil di Surabaya, Jawa Timur, Kamis 3 April 2025.
Kamis, 03 Apr 2025  11:27

Warga Surabaya yang tengah menikmati libur Lebaran digemparkan oleh penemuan dua sejoli tewas di dalam mobil.

Penyebab kematian keduanya masih belum diketahui, tetapi saat ditemukan, mesin dan AC mobil masih menyala dengan pintu serta jendela tertutup rapat.

Kejadian ini terjadi di dalam sebuah mobil minibus hitam yang terparkir di tepi Jalan Ngagel Jaya Utara, Surabaya, Jawa Timur. Kedua korban, seorang laki-laki dan perempuan, ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa di kursi depan kendaraan.

Korban laki-laki, yang diketahui bernama Hari Aditya (26), warga Jalan Simo Sidomulyo, Surabaya, ditemukan di kursi pengemudi dengan posisi setengah tidur dan kaki tertekuk di bawah kemudi.

Sementara itu, korban perempuan, Vitria (23), warga Jalan Kedung Baruk, Surabaya, duduk di samping sopir dengan badan bersandar di pintu.

Tim Resmob Polsek Gubeng, dibantu Tim Inafis Polrestabes Surabaya, segera melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) setelah tiba di lokasi.

"Saat ditemukan, kondisi mesin dan AC masih menyala serta pintu dan jendela tertutup rapat. Belum diketahui penyebab pasti kematian keduanya. Untuk memastikan penyebab kematian, jasad kedua korban dibawa ke kamar jenazah RSUD dr Soetomo Surabaya untuk divisum," ujar AKP Djoko Soesanto, Wakapolsek Gubeng, terkait dua sejoli tewas di dalam mobil, Kamis (3/4/2025).

Polisi mengamankan sejumlah barang bukti dari lokasi kejadian, termasuk mobil, telepon genggam, tas, dan minuman kemasan. Hingga saat ini, kasus dua sejoli tewas di dalam mobil di Surabaya tersebut masih dalam penyelidikan lebih lanjut oleh Polsek Gubeng dan Polrestabes Surabaya.

Berita Terkait