Pengaspalan Desa Sirnasari Kec. Pabuaran Kab. Sukabumi, Jaro Banggun "Terima Kasih Atas Program Dari Bapak Bupati dan Bapak Dandim 0622"

 
Minggu, 17 Jul 2022  22:59

aliansinews.id

Sukabumi, Gotong royong warga susu cilele Desa Sirnasari Kec. Pabuaran Kab. Sukabumi untuk persiapan karya bhakti TNI 2022, dengan sasaran pengerasan langsung pengaspalan plus plat beton. Minggu 16/07/2022.

Kepala Desa Sirnasari Bangbang Gunawan atau yang biasa disapa Jaro Banggun ini menyampaikan rasa syukur dan Terima kasihnya kepada Bapak Drs.H.Marwan Hamami, MM Bupati Kab. Sukabumi dan juga Bapak Dandim 0622.

"Saya mengucapkan banyak Terimakasih kepada Bapak Bupati Kab. Sukabumi dan Bapak Dandim 0622, atas program yang diberikan walau hanya 850 meter x 2,5 meter. Semoga ada kelanjutan dengan program lainnya seperti Disperkim atau program yang sama, karena masih panjangnya jalan desa dan jalan lingkungan yang belum diaspal,"Ucap Jaro Banggun.

"Alhamdulillah semua pada kompak, karena belum mengalami pengaspalan sepanjang 3km, meskipun cuacanya kurang mendukung,"Tutup Jaro Banggun. Sukabumi, 17/07/2022.

 

 (Red)

Berita Terkait